Cara Memperkecil Ukuran Foto – gethumanoid.com. Pernahkah Anda bermasalah dengan ukuran foto? Biasa terjadi untuk keperluan pendaftaran sebagai kelengkapan administrasi. Maksimal resolusi umumnya diberikan agar tidak terlalu memberatkan perangkat penerima saat pemeriksaan.
Bagi Anda yang mengalaminya dan hendak memperkecil ukuran foto, ada sejumlah media yang dapat digunakan. Pada format JPG media kompres foto bisa menggunakan aplikasi seperti Adobe Photoshop atau Microsoft Paint, sementara website bisa menggunakan iLoveIMG atau TinyJPG.
Keduanya sama-sama bisa digunakan dengan hasil optimal. Selain itu, Anda tak perlu khawatir soal kemungkinan distorsi pada gambar karena kualitasnya akan tetap terjaga.
Cara Memperkecil Ukuran Foto dengan Laptop/PC
Mengubah ukuran atau memperkecil ukuran foto melalui aplikasi pada PC atau laptop membutuhkan beberapa prosedur, seperti download dan install lebih dahulu. Maka cara ini sangat direkomendasikan untuk yang selalu ingin menggunakannya.
Tentunya bisa lebih simpel dan juga lebih cepat tanpa harus menggunakan koneksi internet. Berikut ini daftarnya dan tata caranya yang bisa dilakukan.
Adobe Photoshop
Adobe Photoshop merupakan satu dari aplikasi desain grafis yang banyak digunakan. Ada berbagai fitur pendukung di dalamnya, termasuk mengubah ukuran foto dengan cepat tanpa mengurangi resolusinya. Tutorial di bawah ini akan diberikan untuk foto dengan format JPG.
- Buka Adobe Photoshop.
- Pilih File > Open untuk gambar yang ingin dikurangi ukurannya.
- Pilih lagi File > Export > Save for Web.
- Tunggu hingga muncul pop-up window.
- Ubah Preset ke mode JPG Medium dan Quality Medium.
- Atur dimensi sesuai ukuran yang diinginkan.
- Pilih Save.
Saat muncul pop-up window, Anda akan melihat banyak pengaturan yang mungkin cukup rumit bagi pengguna pemula. Karena itu, Anda cukup memperhatikan tiga pengaturan yakni Preset, Quality dan Image Size. Ketiga pengaturan tersebut memiliki kotak merah sehingga mudah ditandai.
Sebelum menyimpan, Anda juga bisa melihat estimasi ukuran file yang ingin dikecilkan sebagai preview. Tutorial di atas hanya berlaku untuk Photoshop CC 2019, sementara pada versi CC 2015 menu Save for Web dapat ditemukan langsung jika menekan File.
Baca : 2 Cara Reset HP OPPO ke Pengaturan Pabrik dengan Mudah
Microsoft Paint
Alternatif aplikasi berikutnya adalah program bawaan Windows yakni Microsoft Paint. Menggunakan sistem operasi ini untuk memperkecil ukuran foto terbilang sederhana yakni buka File > Open dan pilih JPG pada browser. Selanjutnya pilih Resize dengan tanda panah merah panah merah.
Untuk format, Anda bisa mengatur sesuai keinginan atau aturan yang diberikan. Jika selesai pilih OK dan simpan dengan File > Save As > JPEG Picture, maka gambar siap untuk digunakan.
Cara Memperkecil Foto dengan Android
Jika Anda ingin mengubah ukuran foto dalam waktu cepat dan tanpa perlu membuka perangkat lain, cobalah untuk menggunakan android atau iOS. Sebagai rekomendasi, berikut ini pilihannya.
Photo & Picture Resizer
Photo & Picture Resizer merupakan aplikasi yang memang diperuntukkan untuk memperkecil ukuran foto, salah satunya dengan format JPG dengan metode sederhana.
Sistem operasional ini mirip dengan media konversi dalam berbagai tipe untuk foto sehingga Anda dapat menggunakannya untuk keperluan konversi lain. Berikut ini tutorialnya:
- Pilih Select Photos untuk memilih gambar.
- Pilih tombol dengan kotak merah untuk memperkecil ukuran.
- Pilih dimensi yang diinginkan.
- Pilih File > Save.
Sampai pada tahap ini maka foto hasil editing akan tersimpan otomatis di perangkat ponsel dan siap untuk digunakan.
Photo Compress & Resize
Berikutnya adalah menggunakan Photo Compress & Resize, sama seperti Photo & Picture Resizer, program ini juga sangat sederhana sehingga mendukung android bahkan untuk spesifikasi rendah.
Kendati demikian, ada dua istilah yang mesti dipahami pada setiap pengguna pada program ini yakni compress dan resize. Kedua komponen ini memang kerap disamakan oleh banyak pengguna padahal keduanya jelas berbeda berdasarkan dimensi gambar.
Memilih compress berarti Anda mengurangi ukuran file itu sendiri tanpa mengurangi dimensinya, tahap ini Anda perlu mempertimbangkan kualitas gambar yang dihasilkan. Semakin sering gambar dilakukan kompresi maka semakin besar juga kemungkinan untuk distorsi.
Beda halnya dengan resize, yang berarti mengubah dimensi gambar sekaligus mengubah ukurannya. Sejumlah aplikasi memang dirancang untuk memperkecil ukuran JPG sekaligus compress secara otomatis saat resize dilakukan.
Inilah fungsi Photo Compress & Resize dimana program menjalankan kedua perubahan tersebut baik dari segi ukuran maupun dimensi. Untuk tahap penggunaannya cukup mudah, pertama tentukan ukuran file apapun sesuai keinginan atau ketentuan.
Agar memastikan dimensi tidak berkurang, Anda cukup memilih sider pada bagian kanan teks “Maintain Resolution”. Jika selesai, lanjutkan dengan menekan Start Compressing, maka file yang ingin diubah akan tersimpan secara otomatis.
Pada pilihan resize, pengguna bisa menentukan dimensi gambar sendiri sekaligus melakukan kompresi pada gambar serupa.
Cara Memperkecil Foto dengan Website
Cara terakhir ini untuk Anda yang mempunyai koneksi internet lancar dan tidak ingin ribet harus download sebuah aplikasi. Memperkecil ukuran foto dengan website adalah cara paling sederhana dan cepat tanpa perlu mengunduh aplikasi, berikut ini caranya.
iLoveIMG
iLoveIMG menawarkan ragam tool edit dan dua di antaranya adalah compress dan resize. Caranya, pilih file gambar > Select Image > Compress Images > Download untuk file gambar yang hendak dikecilkan. Pengguna juga dapat mengkompresi sejumlah file secara bersamaan dengan website ini.
TinyJPG
Pilihan berikutnya ada TinyJPG, website compress dan resize menggunakan sistem operasional sederhana. Caranya, pilih file gambar > Compress > Unduh, maka foto akan tersimpan langsung. Jika ingin mengubah beberapa foto, cukup menandai pada layan dan sistem akan mengubah secara bersamaan.
Itulah beberapa cara memperkecil ukuran foto dengan android, Laptop/PC dan website. Website mungkin akan bekerja lebih praktis, namun jika kebutuhan kompresi rutin dan dalam jumlah banyak akan lebih baik menggunakan aplikasi.
Belajar dari masa lalu yang suram untuk menjadikan masa depan yang cemerlang. Kamu pasti bisa!