Emulator Android Terbaik – gethumanoid.com. Jika melihat perkembangan teknologi, ada banyak sekali perangkat yang mendukung dan memudahkan pengguna. Salah satunya adalah emulator android yang banyak dibutuhkan banyak orang.
Dengan begitu Anda tidak perlu menyimpan setiap perangkat asli tersebut, karena ada lebih banyak ruang penyimpanan. Memasang emulator android bukan hal sulit, bahkan Anda hanya membutuhkan jenis processor standar Intel Pentium 1.6 Ghz saja.
Banyak keuntungan bisa didapatkan dengan emulator android sebut saja ketika bermain sembari mengisi daya yang bisa merusak ponsel, dengan aplikasi ini Anda tidak perlu khawatir bisa bermain untuk waktu yang cukup lama.
7 Emulator Android Terbaik yang Ringan RAM 2-1GB
Jika Anda membuka Play Store, ada banyak sekali peranti sejenis sebagai pilihan. Namun jangan sampai gegabah memilihnya, artikel ini akan memberikan rekomendasi emulator android terbaik serta ringan melalui ulasan para pengguna sebelumnya.
1. LeapDroid Emulator Android
Rekomendasi pertama adalah LeapDroid Emulator Android yang bisa didapatkan tanpa dipungut biaya sama sekali alias gratis, terkhusus pengguna Windows.
Kelebihan peranti ini adalah sistem kerjanya sederhana dalam kustomisasi kontrol pada versi 11.0.0 dengan kebutuhan ruang hanya 250 MB. Penyesuaian kontrol dapat menggunakan keyboard atau mouse.
Spesifikasi yang dibutuhkan yaitu RAM minimal 2 GB, Windows 7 ke atas, free disk space 2 GB, Dual Core AMD atau Intel CPU serta graphical processing unit of GL 2.1. Akan lebih baik juga, jika Anda mengaktifkan Hyper-V pada minimal Windows 8.
2. Droid4X
Droid4X adalah emulator ringan cepat yang sangat direkomendasikan lantaran mendukung mode touch screen pada komputer. Tersedia pula fitur rekam layar emulator yang ingin Anda simpan ketika bermain game atau aktivitas lain.
Soal spesifikasi cukup ringan yakni Windows 7-10, XP atau Vista, RAM 2GB serta 2 GB free disk space.
3. MEmu Play
Rilis sejak tahun 2015 lalu, MEmu Play terbilang rutin melakukan pembaruan perangkat lunak. Pada versi terbarunya saja yakni 7.1.6. MEmu Play punya ukuran 341 MB yang mendukung pengguna mengutak-atik permainan dengan lebih lancar.
Kebutuhan spesifikasinya ialah minimum 2 GB system memory dan hard disk free space sekaligus hardware virtualization technology.
4. Nox Player
Nox Player masuk dalam jajaran emulator paling populer, sehingga sayang untuk dilewatkan. Kelebihan perangkat ini adalah bisa digunakan pada Mac atau Window sekaligus sebagai multi simulator.
Melalui fitur ini pula, Anda bisa membuka peranti berbeda dari setiap emulator dan membuka banyak akun dalam satu waktu lebih cepat. Untuk joystick jangan khawatir karena sistem sangat mendukung melalui sejumlah konsol tambahan.
Adapun kebutuhan spesifikasinya yaitu minimal 1 GB graphics card, RAM minimal 2 GB serta 2.2 GHz Processor. Nox Player punya banyak fitur pendukung apabila PC atau laptop tidak mendukung sejumlah sistem sehingga kan lebih efisien.
5. KoPlayer
Fitur KoPlayer mirip dengan sejumlah emulator lain yakni dapat digunakan pada Windows atau Mac. Menggunakannya cukup dengan download dan install secara gratis dengan drag and drop.
Selain itu, KoPlayer sederhana untuk digunakan sekaligus dapat merekam layar dan hasil rekaman kepada rekan yang lain.
Kebutuhan spesifikasi antara lain RAM 2 GB, Dual Core AMD, minimal Windows 7, resolusi paling sedikit 1024 x 769, graphics card serta 10 GB untuk free disck space. Berbeda dengan tipe lainnya, KoPlayer lebih sederhana pada melalui sistem operasinya.
6. YouWave
Jika Anda menginginkan aplikasi ringan, YouWave bisa jadi pilihan yang tepat lantaran tidak memerlukan spesifikasi komputer yang besar. Ada dua kategori di dalamnya yakni gratis dan berbayar pada perangkat android.
Versi gratisnya minimal menggunakan 4.04 sementara berbayar yakni android 5.1.1. Soal spesifikasi, YouWave membutuhkan setidaknya 500 MB disk space, Windows XP, Vista, serta Windows 7 sampai 10.
Adapun pada DRAM setidaknya 2 GB, Intel Pentium 1.6GHz CPU serta permium version requires Windows 64 Bit.
7. Bluestacks
Rekomendasi emulator android terbaik adalah Bluestacks yang memiliki kelebihan dari segi kestabilan serta performa mumpuni. Anda bisa menggunakannya baik pada versi Windows maupun Mac.
Melalui fitur multi instance, peranti ini mendukung Anda untuk bermain beberapa game secara bersamaan. Atau pada penggunaan android pengguna bisa menggunakan satu perangkat dengan sejumlah akun berbeda.
Adapun kebutuhan spesifikasinya yaitu RAM 2 GB, 5 GB free disk space, minimal Windows 7 serta Intel atau AMD Processor. Bisa dibilang, Bluestacks adalah aplikasi paling banyak digunakan dan direkomendasikan karena sistemnya yang cukup matang.
Tak hanya itu, spesifikasinya yang rendah juga memberi ruang cukup bagi PC atau laptop sehingga semua sistem akan tetap berjalan tanpa gangguan apapun.
Penutup
Itulah daftar emulator terbaik sekaligus ringan yang mendukung baik pada perangkat komputer maupun laptop Anda. Sebagai pengguna, Anda tinggal memilih salah satu dari emulator tersebut berdasarkan kebutuhan serta spesifikasi yang dimiliki.
Selain itu, seluruh daftar peranti tersebut bisa didapatkan dengan mudah di Play Store. Sebenarnya, kebanyakan emulator khusus android PC menggunakan System Virtualization & Open GL 2.0.
Sayangnya, tidak semua perangkat komputer mendukung sistem tersebut sekalipun dengan spesifikasi tinggi. Jika tetap digunakan sistem tidak akan mendukung aplikasi dengan maksimal, jadi lebih dulu kenali merek dan jenis perangkat yang digunakan untuk menyesuaikan sistem.
Hampir seluruh daftar aplikasi di atas membutuhkan virtualization lebih dahulu untuk masuk, sehingga akan sulit jika komputer Anda tidak mendukungnya. Itulah daftar aplikasi emulator android sebagai referensi Anda. Selamat mencoba!
Baca Juga
- Cara Cek Garansi HP Realme dengan Mudah
- Ivive Apk Aplikasi Scan Gambar Menjadi Video
- Aplikasi Snack Video Penghasil Uang dengan Video Singkat
- 8 Aplikasi Video Converter Terbaik untuk Laptop/PC
- Manfaat Menggunakan Kode Undangan DANA untuk Semua User
Belajar dari masa lalu yang suram untuk menjadikan masa depan yang cemerlang. Kamu pasti bisa!